Tentang

Profil Perusahaan PT. Gani Arta Dwitunggal

PT. Gani Arta didirikan pada tahun 1972. Pada awalnya kami memproduksi net pertanian dari bahan Prime Grade High Density Polyethylene (HDPE) dengan merk AgroPro dan net perikanan budidaya tanpa simpul (knotless) dari bahan Prime Grade HDPE dengan merk AquaTec. Produk kami telah diekspor ke Singapore, Malaysia, Filipina, Australia, India, Jepang, Mauritius, Yunani, Polandia, United Kingdom, Greenland, dan Kanada. Pada tahun 1993, perusahaan berekspansi, maka berdirilah PT. Gani Arta Dwitunggal yang berlokasi di Padalarang, Bandung, Jawa Barat, Indonesia di area seluas 12 hektar.

Pada suatu kunjungan ke Balai Budidaya Laut Batam, Bapak Budiprawira – presiden direktur PT. Gani Arta Dwitunggal – melihat keramba jaring apung HDPE buatan luar negeri. Melihat kualitas keramba buatan luar negeri yang begitu rendah, Bapak Budiprawira bertekad untuk membuat keramba jaring apung HDPE dengan kualitas yang jauh lebih baik untuk Indonesia. Sejak saat itu, Bapak Budiprawira mulai mengembangkan konsep keramba jaring apung HDPE dan melakukan investasi demi mewujudkan impiannya memproduksi keramba jaring apung HDPE dengan kualitas yang jauh lebih baik.

Beberapa waktu kemudian, keramba jaring apung HDPE model pertama dengan merk AquaTec diluncurkan. Keramba jaring apung AquaTec ramah lingkungan, mampu bertahan di ombak besar, mudah dipasang dan dibongkar, dan completely knockdown. Keramba jaring apung AquaTec diterima baik oleh pasar. Karena keramba jaring apung AquaTec mampu bertahan di ombak besar, hal ini membuat pembudidaya ikan merasa aman dan sistem knockdown membuat produk-produk AquaTec mudah ditransportasikan menuju area-area yang terpencil di Indonesia. Kini AquaTec telah berekspansi ke berbagai produk. Produk AquaTec mencakup dermaga apungrumah apungkeramba jaring apung oktagonalkeramba jaring apung bundarkeramba jaring apung offshore submersiblekeramba jaring apung offshore heavy dutykeramba jaring apung jangkar tunggalkeramba jaring apung terintegrasi, sarana budidaya rumput laut/abalone/teripang, sarana transportasi anti tenggelam (jukungkatamaran, dan pontoon), pasar dan resort terapungapartemen ikanrumpon, buoy, dan peralatan kelautan dan perikanan lainnya.

Pada saat mengembangkan produk AquaTec, kami berprinsip bahwa semua produk kami haruslah ramah lingkungan, mampu bertahan di ombak besar untuk digunakan di laut lepas, dan completely knockdown (dapat dipasang dan dibongkar) untuk meminimalisasi biaya transportasi dan pemasangan. Produk-produk AquaTec terbuat dari bahan Prime Grade High Density Polyethylene (HDPE) dengan anti-UV, sehingga memiliki kelenturan, ketahanan, dan kekuatan yang baik. Semua komponen HDPE dari AquaTec diproduksi di pabrik yang berlokasi di Padalarang, Indonesia.

*Prime Grade High Density Polyethylene (HDPE) adalah HDPE yang baru dan belum didaur ulang. Memiliki tensile strength, kelenturan, dan ketahanan yang lebih baik dari plastik daur ulang, sehingga membuat produk-produk AquaTec memiliki umur pakai di atas 20 tahun.

AquaTec memiliki sertifikat Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) yang dikeluarkan oleh Kementerian Perindustrian RI.

AquaTec menerima penghargaan Juara 1 Hari Hak kekayaan Intelektual Sedunia ke 10 tahun 2010. Produk-produk AquaTec telah diuji di Kementerian Perindustrian RI dan diberi penghargaan Wakil Menteri Perindustrian RI Prof. Dr. Alex Retraubun, M. Sc..

Hingga tahun 2016, PT. Gani Arta Dwitunggal telah menjual lebih dari 15.000 unit produk AquaTec di seluruh Indonesia dan telah mengekspor ke Singapora, Malaysia, Filipina, Taiwan, dan negara-negara Afrika.

AquaTec adalah produk pilihan semua balai penelitian budidaya ikan milik pemerintah di Indonesia, termasuk BBPPBL Gondol, BBPBL Lampung, BBL Batam, BBAP Situbondo, BBL Lombok, BBL Ambon, dan Balai Perekayasaan Wakatobi.

Fasilitas Pabrik

PT. Gani Arta Dwitunggal adalah industri terintegrasi yang berlokasi di Padalarang dengan luas area lebih dari 12 hektar. Fasilitas kami mencakup mesin pipa HDPE (OD 50mm hingga OD 800mm), mesin injection HDPE (kapasitas 2000 ton), mesin fris CNC dan mesin bubut, mesin pembuat benang dan mesin rajut dari Jerman. Seluruh proses produksi mulai dari bahan mentah hingga barang jadi dilakukan di lokasi ini.

Mesin Pipa HDPE

PT. Gani Arta Dwitunggal memiliki mesin pipa HDPE untuk memproduksi pipa HDPE dengan spesifikasi khusus untuk keramba jaring apung, dermaga apung, dan sarana transportasi anti tenggelam.

Produksi Molding menggunakan Mesin Fris CNC dan Mesin Bubut

PT. Gani Arta Dwitunggal memiliki bengkel dan memproduksi semua komponen AquaTec menggunakan mesin fris CNC dan mesin bubut.

Mesin Injection HDPE

PT. Gani Arta Dwitunggal mesin injection HDPE dengan kapasitas 2000 ton dan memiliki lebih dari 30 cetakan untuk membuat komponen HDPE AquaTec.

Mesin Benang dan Mesin Rajut

PT. Gani Arta Dwitunggal memiliki fasilitas untuk membuat benang monofilamen Polyethylene untuk membuat net pertanian AgroPro dan net perikanan budidaya tanpa simpul AquaTec. Benang monofilamen mengalami tarikan 9 kali sehingga sangat kuat. Kami menggunakan mesin rajut berteknologi Jerman untuk merajut benang monofilamen Polyetylene menjadi net pertanian AgroPro dan net perikanan budidaya tanpa simpul AquaTec.

Mesin Ecowood

PT. Gani Arta Dwitunggal memiliki mesin ecowood dengan lebih dari 30 cetakan untuk membuat rumah apung.

Visi dan Misi

Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia dengan 95.000km garis pantai dan 17.600 pulau. Potensi kelautan dan perikanannya adalah nyaris tanpa batas.

Patut disayangkan, potensi kelautan tersebut belum dimanfaatkan secara optimal. Setelah 71 tahun Indonesia merdeka, potensi perikanan budidaya yang dimanfaatkan oleh kita hanya mencapai 1% untuk laut pesisir dan 0% untuk laut lepas. Pada tahun 2015, produksi budidaya ikan Indonesia hanya mencapai 4 juta ton. Sebagai perbandingan, China dengan hanya bermodalkan 30.000km garis pantai mampu memproduksi ikan budidaya sebesar 39 juta ton pada tahun 2015. Sektor-sektor lainnya yang berhubungan dengan industri kelautan seperti pelabuhan perikanan, pariwisata, dan transportasi laut juga masih perlu lebih dioptimalkan demi memajukan daya saing Indonesia di kancah internasional.

Dengan semangat Indonesia baru melalui pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Jusuf Kalla, serta visi misi pemerintahan yang akan mewujudkan Indonesia sebagai negara maritim yang mandiri, maju, kuat, dan berbasiskan kepentingan nasional, maka kami bertekad untuk turut serta membangun sektor kelautan dan perikanan nasional melalui inovasi-inovasi di bidang infrastruktur kelautan, sarana perikanan budidaya, alat transportasi laut, serta peralatan perikanan tangkap. Besar harapan kami inovasi-inovasi yang telah kami lakukan melalui pengembangan berbagai produk kelautan dan perikanan dengan merk AquaTec ini dapat mengoptimalkan pemanfaatan potensi kelautan dan perikanan di Indonesia.

Visi

Menjadi perusahaan/produsen terlengkap dan terbaik di Indonesia untuk sarana prasarana kelautan dan perikanan.

Misi

– Menjadi aset yang vital dan membanggakan bagi masyarakat dan negara

– Bekerja keras menciptakan peluang dan pertumbuhan untuk menjadi produsen sarana prasarana kelautan dan perikanan yang terlengkap dan terbaik di Indonesia

– Mendukung program pemerintah dalam memperkuat jati diri Indonesia sebagai negara maritim

– Bersinergi dengan berbagai stakeholder demi mengoptimalkan nilai usaha kelautan dan perikanan di Indonesia

– Meningkatkan nilai perusahaan melalui kreativitas, inovasi, investasi, dan pengembangan sumber daya manusia.

AquaTec senantiasa memproduksi produk-produk berkualitas demi memajukan industri kelautan dan perikanan. Apapun visi anda, kita mampu mewujudkannya. Mari membangun industri kelautan dan perikanan bersama AquaTec.

Recent Post
categories